Coba 5 Rekomendasi Minuman Rendah Gula yang Aman untuk Anak

Bagikan Artikel:

Siapa sih anak kecil yang tidak suka minuman manis—terlebih yang dingin? Rata-rata anak-anak memang menyukainya dibandingkan minuman rendah gula. Akan tetapi, minuman ini dapat memberikan efek tidak baik bagi tubuh apabila dikonsumsi berlebihan dan sering.

Salah satu efek samping yang perlu Ibu waspadai pada anak adalah obesitas. Kelebihan berat badan pada anak bisa memicu komplikasi berat di masa depan, misalnya penyakit jantung dan pembuluh darah, diabetes, stroke, serta gangguan psikologis.

Oleh karena itu, Ibu bisa membantu mengalihkan keinginan anak untuk mengonsumsi minuman tinggi gula dengan yang rendah gula. Apa saja sih rekomendasi minuman rendah gula tersebut? Berikut daftarnya.

 

1.   Smoothies

Smoothies adalah minuman yang dibuat dari campuran sayuran, buah-buahan, susu cair, gula, dan juga es batu. Selain susu cair, smoothies juga dapat ditambahkan yoghurt dan cokelat.

Minuman ini dapat menjadi pengganti minuman manis yang sehat, serta dapat menekan rasa ingin makan berlebihan. Agar tetap sehat, batasi penggunaan gula dalam campuran smoothies.

Baca Juga : 4 Cara Cek Produk Makanan & Minuman Rendah Gula Saat Belanja

 

2.   Air Kelapa

Minuman rendah gula berikutnya adalah air kelapa. Bahan alami ini mengandung magnesium, kalium, mangan, dan natrium yang bertindak sebagai elektrolit alami.

Meskipun rasanya manis, kandungan gula pada minuman alami ini masih sangat aman dikonsumsi. Bila anak suka dingin, Anda bisa memasukkannya ke dalam lemari es selama beberapa saat atau menambahkan batu es.

 

3.   Jus Buah

Jus buah adalah alternatif minuman manis yang sehat dan alami. Anda bisa membuatnya sendiri di rumah tanpa pemanis. Kalaupun ingin tambahan manis sedikit, Ibu bisa menggunakan madu.

Buah-buahan, seperti manga, papaya, dan juga melon, memiliki rasa manis alami yang tidak akan menciptakan terlalu banyak kadar glukosa pada seseorang.

 

4.   Teh Masala

Mungkin teh masala belum terlalu populer. Minuman ini terbuat dari teh hitam, susu, dan rempah seperti kayu manis, cengkih, kapulaga, dan lada.

Teh masala dapat menjadi minuman hangat manis yang menghangatkan tubuh dan memperbaiki mood tanpa memberikan ancaman diabetes.

Baca Juga : 4 Manfaat Konsumsi Makanan Rendah Gula Sejak Dini

 

5.   Teh Herbal

Teh biasanya tidak dianggap sebagai minuman “ramah” anak. Namun, beberapa teh herbal adalah aman dan sehat untuk anak-anak.

Teh serai dan chamomile, misalnya, bisa menjadi alternatif pengganti minuman manis karena bebas kafein dan memberikan rasa yang menyenangkan.

Selain itu, teh herbal menawarkan manfaat nutrisi, bahkan dapat membantu anak-anak dengan masalah kecemasan.

Melansir Healthline, chamomile telah lama digunakan sebagai pengobatan alami untuk gangguan pencernaan, termasuk mual, gas, diare, pada anak-anak dan orang dewasa.

Meski demikian, ingat ya, teh herbal tidak cocok untuk bayi. Minuman rendah gula ini juga harus disajikan kepada anak pada suhu yang aman.

Satu lagi minuman rendah gula yang pas buat anak, MILO Less Sugar. Dengan kandungan 0 gram sukrosa, minuman kemasan rendah gula ini tidak memiliki kandungan glukosa tambahan yang dapat memicu gangguan kesehatan pada anak.

MILO Less Sugar memiliki kandungan gula MILO ​yang rendah, susu, cokelat, dan proses dua kali ekstrak malt menghasilkan energi alami di setiap butiran MILO. Susu MILO juga mengandung vitamin B2, B3, B6, B12, C, dan D, serta kalsium, fosfor, dan zat besi untuk mendukung energi dan nutrisi anak di periode tumbuh aktif.

Kini, Ibu sudah tahu ya apa saja minuman rendah gula yang sehat dan alami buat anak. Yuk, mulai ubah pola diet anak untuk mencegah obesitas dan penyakit kronis lain di masa depan.

komposisi milokomposisi milo

Temukan

Resep Kreasi Milo

Ayo berkreasi dengan resep-resep menarik dari MILO untuk melengkapi energi dan nutrisi anak.

Artikel Lainnya

Tentang Aktivitas

5 Inspirasi Menu Makan Bergizi Seimbang untuk Bekal Anak Aktivitas
5 Inspirasi Menu Makan Bergizi Seimbang untuk Bekal Anak

Tahukah Ibu kalau anak memerlukan sejumlah nutrisi untuk tumbuh kembang dan juga aktivitas hariannya? Itu sebabnya anak harus menyantap menu makan

Tak Cuma Fun, Ini 5 Manfaat Bermain Game Online Aktivitas
Tak Cuma Fun, Ini 5 Manfaat Bermain Game Online

Bermain games secara online biasanya bikin kamu terlihat seperti anak yang suka rebahan saja. Namun, sebenarnya manfaat bermain game online itu banyak

Esport adalah Olahraga yang Lagi Tren, Kamu Wajib Tahu 5 Jenisnya Aktivitas
Esport adalah Olahraga yang Lagi Tren, Kamu Wajib Tahu 5 Jenisnya

Kamu punya hobi bermain games di PC atau gadget setiap hari? Kayaknya kamu harus mulai mengasah skill permainanmu, deh. Siapa tahu kamu nantinya bisa

5 Cara Membangun Karakter Anak di Rumah Aktivitas
5 Cara Membangun Karakter Anak di Rumah

Pastinya, Ibu ingin anak menjadi pribadi yang berkarakter pemimpin. Namun, hal tersebut tidak bisa terjadi secara instan. Anak memerlukan waktu secara

Sangat Diperlukan, Ini 4 Manfaat Kalsium untuk Anak Aktivitas
Sangat Diperlukan, Ini 4 Manfaat Kalsium untuk Anak

Pastinya Ibu sering dengar kalau kalsium menjadi salah satu nutrisi yang dibutuhkan anak. Namun, apakah Ibu tahu apa manfaat kalsium bagi pertumbuhan

Jangan Terlewat, Ini 5 Fungsi Zinc Bagi Tubuh Aktivitas
Jangan Terlewat, Ini 5 Fungsi Zinc Bagi Tubuh

Ibu pastinya ingin aktivitas anak berjalan lancar tanpa gangguan. Namun, apa yang terjadi bila anak kekurangan salah satu nutrisi? Pastinya, daya

Jangan Terlewat, Ini 5 Kebutuhan Nutrisi yang Dibutuhkan Anak Aktivitas
Jangan Terlewat, Ini 5 Kebutuhan Nutrisi yang Dibutuhkan Anak

Tahukah Ibu kalau memberi makanan dan minuman anak tidak boleh sembarangan. Apalagi saat anak Ibu sudah memasuki usia sekolah. Ada sejumlah kebutuhan

5 Cara Mendidik Anak Agar Mandiri dan Berani Aktivitas
5 Cara Mendidik Anak Agar Mandiri dan Berani

Pernahkah Ibu melihat anak menangis karena tidak mau masuk kelas? Biasanya, ini terjadi karena ia tak ingin berpisah dari Ibunya. Hal selanjutnya yang

5 Cara Menumbuhkan Rasa Percaya Diri pada Anak yang Sederhana Aktivitas
5 Cara Menumbuhkan Rasa Percaya Diri pada Anak yang Sederhana

Kepercayaan diri ternyata menjadi bagian penting bagi tahap perkembangan anak. Melalui sikap tersebut, anak dapat eksplorasi hal baru. Namun,

Selamat, Kamu mendapatkan ekstra 30 poin! Tonton video modul lainnya atau dapatkan ekstra 1 poin setiap Kamu menonton ulang.